DETAIL BERITA

image

Hj. Leni Ramaini Ikuti Pembekalan TP-PKK Pusat, Bentuk Konstribusi Aktif TP-PKK Kota Dumai

Dumai - Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Dumai, Hj. Leni Ramaini Paisal, SKM, menghadiri kegiatan yang dilaksanakan oleh TP-PKK Pusat secara daring melalui Zoom Meeting, bertempat di gedung Sri Bunga Tanjung, Selasa (8/2/22). 

Pada kegiatan ini, membahas tentang Pembekalan dan Apresiasi Kepada Kader PKK Pro Sehat Kendali Covid-19 Dalam Rangka Mendukung Pencegahan Covid-19 serta Mendorong Percepatan Vaksinasi Covid-19 Untuk Mewujudkan Herd Immunity Masyarakat Indonesia.

Berdasarkan Surat Ketua Umum TP-PKK Nomor 55/Skr/PKK.Pst/XI/2020 Tanggal 24 November 2020, hal ini sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 99 Tahun 2017 tentang Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga. 

Dalam sambutanya, Ketua Umum TP-PKK, Tri Tito Karnavian mengucapkan terimakasih atas partisipasi dari seluruh TP-PKK baik dari Kabupaten/Kota maupun Provinsi serta dapat bekerja sama dalam mengikuti seluruh kegiatan yang terselenggara. 

"Semoga kedepanya TP-PKK dapat berkontribusi dengan baik serta dapat berperan penting bagi masyarakat dalam menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, khsusunya pada masa pandemi Covid-19 ini," ujarnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan mendengarkan materi dari beberapa narasumber antara lain, Safriati Safrizal, ZA dan Satgas Covid-19,  kemudian diteruskan dengan Pemutaran Video Pemenang Lomba Vlog Cegah Penyebaran Covid-19 dengan Protokol Kesehatan dan Vaksinasi Tahun 2022.

Turut hadir pada kesempatan ini yaitu, TP-PKK Se-Kecamatan Kota Dumai.